Dirut RSUD M. Zein Painan Ajak Masyarakat Pessel Hidup Sehat, Gandeng DPRD dalam Kolaborasi Kesehatan

Painan, nrtvnews live — Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M. Zein Painan, dr. Muhammad Fahriza, SA, MARS, terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di Kabupaten Pesisir Selatan. Dalam upaya tersebut, ia menggandeng anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pesisir Selatan Hanafi  Herman untuk berkolaborasi dalam program-program promotif dan preventif bidang kesehatan.

“Sehat itu bukan suatu kemewahan. Sehat itu murah, tetapi menjadi mahal ketika sehat telah berubah menjadi sakit,” ujar dr. Fahriza dalam salah satu kegiatan sosialisasi kesehatan, Rabu (4/6).

Melalui kolaborasi ini, RSUD M. Zein Painan bersama DPRD berencana menyasar masyarakat di berbagai kecamatan dengan edukasi pentingnya pola hidup sehat, deteksi dini penyakit, serta akses layanan kesehatan yang lebih baik dan merata.

dr. Fahriza juga mengajak seluruh masyarakat Pessel untuk mulai memperhatikan gaya hidup sehari-hari. “Mari kita bersama-sama menjaga kesehatan. Makan makanan bergizi, olahraga teratur, dan jangan lupa cek kesehatan secara rutin,” imbaunya.

Langkah ini diapresiasi oleh anggota DPRD  Hanafi Herman yang hadir dalam kegiatan tersebut. Mereka menyatakan siap mendukung penuh kebijakan dan program kesehatan yang digagas pihak rumah sakit demi kesejahteraan masyarakat Pesisir Selatan.

Dengan sinergi antara lembaga kesehatan dan legislatif daerah, diharapkan kualitas kesehatan masyarakat Pessel dapat meningkat secara signifikan dalam waktu dekat.(Alpin)